Home > Seputar Organisasi > Ikatan Alumni..saatnya berbicara tentang ALUMNI
Seputar Organisasi

Ikatan Alumni..saatnya berbicara tentang ALUMNI

Sedikit cerita tentang pengurus ALPEN 12, yang tak henti dengan keterbatasan masing-masing berusaha menarik minat dan ketertarikan para alumni bergabung di komunitas milik kita.
Dengan tujuan melakukan pemetaan database alumni, merangkai jaringan yang terputus dengan interkoneksi antar angkatan, salah satunya jalannya kami tempuh dengan menjual T-shirt ALPEN 12, menginfluence alumni, secara sepintas maupun intens tergantung seberapa besar tingkat ketertarikan mereka. Data didapatkan, dan makin senang bila mereka mau menyisihkan sebagian pendapatannya untuk mengisi uang kas ALPEN 12.

ALPEN 12 dalam salah satu Misinya menyebutkan bahwa :
Menjadi wadah perhimpunan alumni yang memberikan manfaat besar bagi anggotanya
Untuk mengetahui apakah sesuatu itu bermanfaat?, tentunya kita harus tahu apa yang menjadi kebutuhan alumni?.

Hari ini saya tersentil oleh message adik kelas, yang memberitahukan bahwa salah satu Alpener, yang bernama Charlie/KBPT 1992, sang perangkai bunga pada saat reuni akbar kemarin, dirawat di RS sejak 2 minggu lalu. Malah sekarang naik kelas ke ruangan ICU karena Flex paru-paru.

Saya kenal sosoknya, kurus tinggi tetapi memiliki energy luar biasa, apalagi saat malam tiba, rangkaian bunganya bisa kita nikmati di panggung reuni akbar serta di ruangan makan tamu VIP. Salah satu alumni yang menurut saya bisa menjadi “idola” adik-adik kelas. Perangkai bunga dari STMN Penerbangan.
Begitu berartinya seorang Charlie sampai saya harus menulis publikasi lebay demi dia?, bagaimana dengan Charlie-Charlie lain?, Alpener yang belum terpetakan.

Seringkali kita tidak bisa melakukan sesuatu buat orang lain, bukan karena kita tidak mau tetapi karena kita tidak tahu. JADI?…salah satu fungsi Ikatan Alumni adalah seperti ini….minimal kita bisa ber-empati dan mengirim dukungan kepada saudara kita, karena ada informasi tentang hal ini. Tidak terfokus kepada sosok Charlies, bisa siapapun…alumni STMN Penerbangan/SMKN 12 Bandung.

Insyalloh, lusa tanggal 22 Mei selepas rapat konsolidasi dengan pengurus ALPEN dan SMKN 12, kami berencana untuk mengjenguk ybs di RS Rotinsullu Ciumbuleuit Bandung, menyampaikan doa kesembuhan dan dukungan moril dari Balad Alpen semua.

Kami mengkhayal, andai interkoneksi angkatan sudah terjalin, jaringan antar alumni terbina dan sangat solid, maka ketika ada Alpener mendapat musibah, hal yang mudah buat kami, mendelegasikan Alpener terdekat untuk menyampaikan salam dari kita semua.

Undang teman sekelas, teman sebangku, teman sekomplek, teman sekerja, teman sekampung untuk sama-sama membesarkan ALPEN 12, memperkokoh pondasi dengan synergy bersama, saling ngayomi,
Saling member informasi, berat sama dipikul, ringan sama dijinjing. Jauhi sikap….itu sich Derita Loe!.

Jangan pernah bosan membaca publikasi Lebay ala SekJen ALPEN 12 karena saya pun tidak malu menjadi SEkjen Alpen 12.

Salam ALPENER,
Y2N

4 thoughts on “Ikatan Alumni..saatnya berbicara tentang ALUMNI

  1. setiawan wiguna

    askum.kang sy alumni angkatan 2001,hoyong teurang gimana caranya mendapatkan merchandize alpener.(harga nya berapa,gimana pembyarannya nganjuk ato cash,dimana mendapatkan nya).kangge sementawis sakitu heula,hatur nuhun sateuacan na.SALAM BANGGA ALPENER semoga tetep jaya

  2. admin

    alaikumussalam, untuk merchandise sebenarnya sudah dibuatkan site nya yaitu di http://shop.alpen12.com , hanya memang belum running full, masih uji coba…nah di situ ada contact person-nya, silakan hubungi teh Noey/teh Yeyen. Daftar harga ada di situ juga,biasanya pembayaran ditransfer plus ongkos kirim

  3. muhammad saefuloh

    saya angkatan 2002 saya suka bikin sweater bisa gabung gak di merchandise alpen

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *